Pada hari Rabu tanggal 18 Maret 2009 yang lalu SMPN 2 Bantarujeg mengadakan acara temu pisah antara PLH Kepala Sekolah yang dijabat oleh bapak Drs. H. Odjob Koswara, MM. dengan Kepala Sekolah yang baru yaitu bapak Ending Supardi Putra, M.Pd.
Acara temu pisah tersebut diselenggarakan di gedung aula kampus SMP Negeri 2 Bantarujeg . Acara berlangsung meriah karena dihadiri oleh seluruh warga SMP Negeri 2 Bantarujeg, jajaran Komite Sekolah, Kepala Desa Salawangi Dede Siswanto, Kepala Desa Cinambo Endang Kusnindar, Kepala SMP Negeri 2 Maja Obay Sobary, S.Pd. beserta jajaran dewan guru dan tamu undangan lainnya.
Acara temu pisah juga dimeriahkan dengan pentas seni dan upacara adat oleh tim kesenian OSIS SMP Negeri 2 Bantarujeg di bawah asuhan bapak Mumun Surahman, S.Pd. Selain temu pisah Kepala Sekolah, juga dirangkai dengan perpisahan bapak Humaedi, S.Pd. guru dari SMP Negeri 2 Bantarujeg yang saat ini dipromosikan menjadi Kepala SMP Negeri 3 Lemahsugih.
Dalam sambutannya bapak Drs. H. Odjob Koswara, MM. yang selama 10 bulan menjabat PLH Kepala UPTD SMP Negeri 2 Bantarujeg meminta maaf kepada seluruh guru, warga sekolah, jajaran Komite Sekolah, para Kepala Desa dan masyarakat sekitar juga para siswa atas segala kekhilafan dan kekurangan selama bertugas.
Sementara itu, Ketua Komite Sekolah bapak Edi Humaedi, BA. mengucapkan terima kasih kepada Drs. H. Odjob Koswara, MM.yang telah menjabat PLH Kepala UPTD SMP Negeri 2 Bantarujeg. Dia mengaku bangga dan menyambut gembira atas keberhasilan dan kesuksesan yang diraih selama kepemimpinan bapak Drs. H. Odjob Koswara, MM. yang sekarang menjadi Kepala UPTD SMP Negeri 3 Majalengka.
Yang tak kalah menariknya adalah acara sambutan yang diisi oleh Kepala Desa Salawangi yaitu bapak Dede Siswanto, pada akhir sambutannya beliau sangat tekesan dengan penampilan Dedah Rosidah siswi kelas VIII B yang menjadi lengser dan siswa-siswi yang tegabung dalam tim kesenian degung dan upacara adat SMP Negeri 2 Bantarujeg. Beliau merasa bangga dengan keberadaan lembaga SMP Negeri 2 Bantarujeg yang berusaha untuk melestarikan Kebudayaan Sunda dalam hal ini kesenian degung juga bangga kepada para siswa yang mencintai budaya daerahnya sendiri di tengah gencarnya pengaruh kesenian modern. Untuk itu beliau dengan berjanji akan memberikan beasiswa sebesar Rp 100.000,00 tiap bulan kepada siswa/siswi yang telah berprestasi di bidang seni Sunda dan bidang Keagamaan.
Duh terima kasih ya pa..semoga melalui beasiswa ini putra-putri kami termotivasi untuk bersaing secara positif dalam bidang kesenian (Seni Sunda) dan Keagamaan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar