Friends Award: Award Pertamaku

Malam menjelang peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-65 sambil nonton tv, saya iseng membuka blog saya via operamini di handphone untuk mengecek  komentar baru dan pesan di cbox. Benar saja di menu guestbook yang saya pasang widget cbox yaitu fasiltas untuk chating ada pesan dari sahabat saya yaitu Mang Eka (guru SMPN 1 Majalengka) yang juga merupakan salah satu dari BLOGGER MAJALENGKA. Beliau menulis katanya ada hadiah lebaran buat saya di blognya. Dengan penasarannya saya langsung ke TKP untuk mengetahui hadiah apakah gerangan..

Wah.. ternyata setelah saya cek dalam postingan yang berjudul "Friends Award Jelang Hari Kemerdekaan" sahabat saya telah mendapat award  kemudian award tersebut dia bagikan lagi dan saya termasuk orang yang beruntung mendapatkan award tersebut. Terima kasih Mang Eka (Eka Guru Nesama)... award ini merupakan award pertama yang saya dapat selama belajar ngeblog. Award ini sangat bermakna menjelang peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-65, ini adalah salah satu wujud persahabatan yang tercipta lewat dunia blogging, semoga kita dapat mempererat persaudaraan melalui Award ini.

Pingin rasanya award ini saya persembahkan buat semua sahabat saya, namun karena keterbatasan saya hanya memberikannya ke 5 sahabat. Dengan segala hormat saya berikan award ini kepada:
  1. Catatan Sawali
  2. All About Education
  3. Jejak Annas
  4. Kang Iwan Blogger Majalengka
  5. Majalengka Dunia Maya
Menurut Mang Eka:
Award ini bermakna ganda selain untuk persahabatan juga sangat bermanfaat untuk mendapatkan backlink maka dengan segala kerendahan hati saya mengajak sahabat-sahabat penerima Award untuk menjalin persahabatan dan per-Backlingan dengan meletakkan link-link berikut ini di blog atau artikel masing-masing:
  1. Akoey's Blog
  2. Dunia Guardian
  3. The Other Side of Me
  4. Eka Guru Nesama
  5. SMPN 2 Bantarujeg
Caranya seperti ini,
Hapus Link nomor 1 dari daftar, semua Link dinaikkan 1 Level ( Link nomor 2 jadi nomor 1, yang nomor 3 jadi nomor 2, yang nomor 4 jadi nomor 3, yang ke-5 naik jadi ke-4,, dan yang paling bawah kosong). Kemudian Isi tempat nomor 5 dengan Link sahabat penerima award ini.
Jika tiap penerima award mampu memberikan award ini kepada 5 orang saja dan mereka semua mengerjakannya , maka jumlah backlink yang akan didapat adalah:

posisi 5, jumLah backLink = 5
posisi 4, jumLah backLink = 25
posisi 3, jumLah backLink = 125
posisi 2, jumLah backLink = 625
posisi 1, jumLah backLink = 3.125
Buat sahabat-sahabat blogger yang menerima award ini mohon diambil ya, anggaplah sebagai tanda persahabatan dari saya.

Akhirnya saya ucapkan selamat menjalankan ibadah puasa dan Dirgahayu Republik Indonesia yang ke-65. Merdeka!***
=================
Keterangan: Banner diambil dari www.indonesia.go.id melalui http://sawali.info/

11 komentar:

  1. Wah,,kontan nih..mks pa,, Salam Juga ma kelima sahabat yang pa mun bagi2in hadiahnya, ma'af gbs menyapa langsung dr blog saya..

    BalasHapus
  2. wah, sebuah kehormatan buat saya, pak, tanpa saya duga, saya mendapatkan award. terima kasih atas award-nya, pak, akan segera saya ambil. semoga bisa menambah kekuatan bersilaturahmi.

    BalasHapus
  3. Hatur nuhun hadiahna Pa, mung hapunten, hadiahna di emam ku abdi nyalira wae..hehehe.. wilujeng saum ka sadayana..

    BalasHapus
  4. @Mang Eka: iya pak eka sama-sama
    @sawali tuhusetya: amin.. terima kasih banyak pak
    @MAJALENGKA.BIZ: met saum juga kang..
    @kang iwan: teu sawios kang.. nuhun pisan tos ditampi

    BalasHapus
  5. Terima kasih atas award-nya, sementara ini saya pun sama seperti kang Iwan Blogger Majalengka saja, award ini akan disimpan baik-baik sebagai tanda katineung dari Bapak.
    Wilujeng Shaum....

    BalasHapus
  6. Kapan yah saya bisa dapetin award??,,,,hehe

    BalasHapus
  7. @Naufal: mudah-mudahan segera mendapatkannya..., hehe

    BalasHapus
  8. salam kenal pa mun. blognya sangat informatif. selamat atas awardnya.
    dari blogger SMKN I kadipaten.

    BalasHapus
  9. @Arka: salam kenal kembali pak.. terima kasih atas kunjungannya
    salam sukses buat SMKN 1 Kadipaten

    BalasHapus